Daftar Isi

Rabu, 01 Oktober 2014

Ayo makan sosis,Nak!



Rosululloh SAW , Dari Aisyah RA, beliau berkata, "Dahulu kami biasa mengasinkan (mengawetkan) daging udhiyyah (daging qurban) sehingga kami bawa ke Madinah, tiba-tiba Nabi SAW bersabda "Janganlah kalian menghabiskan daging udhiyyah (qurban) hanya dalam waktu tiga hari". (HR.Bukhori-Muslim).
***

Adalah ketika saya berkunjung ke Yayasan Yatim Mandiri cabang Bogor, saya diberi buah tangan oleh pengurusnya berupa 10 kaleng sosis siap makan, setiap satu anak mendapat dua kaleng,  sayapun bertanya tentang sosis itu pada pak Agus Budiarto yang bertugas sebagai Branch Manager disana.
 
Gambar dikirim oleh pengurus YM via akun Whatsapp
Beliaupun menjelaskan tentang SGQ (Super Gizi Qurban) adalah sosis yang dbuat dari daging qurban yang dititipkan melalui Yayasan Yatim Mandiri untuk disalurkan atau dibagikan ke seluruh yatim dan dhuafa di seluruh Indonesia. Mengapa dalam bentuk sosis tidak dalam bentuk daging mentah seperti biasanya? Supaya daging qurban itu bisa dinikmati oleh anak yatim dan dhuafa dimana saja mereka tinggal baik yang berada di kota maupun di pelosok atau daerah terpencil. Jika dalam bentuk daging mentah, maka daging tidak akan tahan lama, tapi setelah diolah menjadi sosis akan tahan selama dua tahun meskipun tanpa bahan pengawet.

Keuntungan lain jika kita menyalurkan dana qurban melalui Yayasan Yatim Mandiri antara lain:
1. Sesuai Syariah
2. Praktis dan Higienis
3. Sarana Peningkatan Gizi Anak Yatim Dhuafa
4. Distribusi Hingga Pelosok Negeri
5. Tahan Lama Hingga 2 Tahun meskipun Tanpa Pengawet
6. Sarana Optimalisasi CSR untuk Perusahaan

Dan untuk tahun ini, yayasan Yatim Mandiri menerima penyaluran qurban dengan paket:
1 Ekor Sapi : Rp 12.600.000,-
1/7 Ekor Sapi : Rp 1.800.000,-
 
Contoh Kwitansi peserta program Qurban
Alhamdulillah lima anak saya senang menadapatkan oleh-oleh itu, kami do’akan  semoga semua donator dan pengurus yayasan Yatim Mandiri selalu diberkahi dan dilindungi oleh Allah SWT, aamiin!

Sayapun bercita-cita jika nanti semua anak saya dewasa dan mandiri semoga merekapun bisa membantu Yayasan ini sesuai dengan kemampuan mereka, aammiinn!

2 komentar: